indoposonline.id – Kongres Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) bakal dihelat Senin (25/12021) mendatang. Berdasar skenario, kongres berlangsung secara virtual. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan (LBP) siap mengikuti kongres tersebut.
LBP sanggup dan bersedia menjadi orang nomor wahid PB PASI. Kesediaan itu, tertuang dalam surat kepada Pengurus Besar PASI Selasa (19/1/2021) lalu. LBP mengaku berkomitmen demi kejayaan atletik Indonesia. “Ya, kita sudah menerima surat kesediaan dari pak Luhut Binsar Panjaitan pada pertemuan virtual dengan seluruh Pengprov PASI Rabu (20/1/2021),” tutur Sekjen PB PASI Tigor Tanjung, mengonfirmasi mengenai surat tersebut, Rabu (20/1/2021).
Sosok LBP sangat penting. Terutama untuk mengangkat prestasi atletik Indonesia. PB PASI ingin kembali memakai fasilitas lapangan atletik bertaraf internasional Stadion Madya Gelora Bung Karno Jakarta. “Ya, kita sangat berharap lapangan atletik itu untuk latihan atlet nasional menuju berbagai event internasional,” tandasnya.