indoposonline.id – Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan program vaksinasi COVID-19 adalah gerakan bersama seluruh komponen bangsa. Gerakan kolektif tersebut kata dia, bisa menjadi inspirasi bagi seluruh komponen bangsa.
“Yakni untuk membantu pelaksanaan program vaksinasi nasional. Hal itu agar
tujuan dari vaksinasi yakni kekebalan kelompok tercapai. Untuk bisa melindungi diri, keluarga dan orang sekitar,” jelasnya Senin (8/3/2021).
Pemerintah, jelas Budi Gunadi Sadikin, melalui Kementerian Kesehatan membuka kesempatan seluas-luasnya kepada semua pihak. Yakni untuk terlibat dan berkontribusi menyukseskan program vaksinasi nasional.
“Vaksinasi COVID-19 bukan program individualis. Tetapi sosial. bukan buat diri sendiri. Tetapi buat banyak orang,” ujarnya.
Seperti diketahui, Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 10 Tahun 2021 tentang Pelaksanaan Vaksinasi Dalam Rangka Penanggulangan Pandemi Corona Virus Disease 2019 (COVID-19), Kemenkes dapat bekerja sama dengan kementerian/lembaga, pemerintah daerah provinsi, pemerintah daerah kabupaten/kota, BUMN atau badan usaha Swasta, organisasi profesi/kemasyarakatan, dan pihak lainnya yang dipandang perlu.