Lebih lanjut Basuki mengatakan bahwa penghargaan tersebut merupakan pencapaian yang membanggakan selama berkarir sebagai seorang Public Relations. Sebelumnya, selama tahun 2020 PT Pegadaian (Persero) juga telah meraih beberapa penghargaan seperti PR Digital Awards 2020 dari Infobrand, 2 (dua) penghargaan PR Teropong Senayan untuk kategori Best Innovation dan Best Social Media Activation serta Indonesia Corporate Branding PR Award 2020 dari Iconomics.
Ajang tahunan Public Relations Indonesia Award (PRIA) 2021 mencerminkan pencapaian tertinggi kinerja komunikasi dan menjadi ruang kompetisi paling komprehensif di Indonesia. Ajang kompetisi PR yang telah berlangsung sejak tahun 2016ini menjadi barometer kinerja komunikasi yang diikuti oleh segenap korporasi, institusi pemerintahan dan swasta lainnya. Pada tahun 2017, PRIA mampu menarik perhatian 237 entri, 2018 menarik sebanyak 453 entri, 2019 menarik sebanyak 476 entri, 2020 menarik sebanyak 534, dan tahun 2021 menarik sebanyak 599 entri.
Di tahun keenam penyelenggaraan, PRIA 2021 mengkompetisikan 9 (sembilan) kategori yaitu Owned Media, Kanal Digital, Manajemen Krisis, Manual Tata Kelola Kehumasan, Laporan Perusahaan, Brand Guideline, Program PR, Program CSR, hingga Departemen PR. Melengkapi kategori yang berbasis penjurian, hadir pula kategori terpopuler di media cetak yang berbasis jumlah eksposur di 174 media cetak mainstream di Indonesia.