indoposonline.id- Kabar Gembira datang dari cabang angkat besi. Tampil untuk pertama kalinya di kategori senior, lifter putri Indonesia Windy Cantika Aisyah mampu ‘mencuri’ medali perunggu sekaligus meraih tiket Olimpiade Tokyo, Juli mendatang di Kejuaraan Asia yang berlangsung di Tashkent, Uzbekistan, Sabtu(17/4) malam WIB.
Lifter kelahiran 2002 asal Jawa Barat itu, yang akrab disapa dengan panggilan Cantika itu tampil di kelas 49 kg dan mampu bersaing ketat dengan lifter China, India dan Jepang yang lebih diunggulkan.
Cantika berhasil meraih perunggu pada angkatan Snatch seberat 87 kg dan bersaing ketat dengan lifter India, Mirabai Chanu Saikhom yang akhirnya hanya mampu mengangkat barbel seberat 86 kg terpaut satu kilogram di angkatan ketiga.
Pada angkatan Snatch ini, Cantika memulai angkatan seberat 82 kg dengan mulus. Namun, sayangnya ketika mencoba mengangkat beban seberat 86 kg pada kesempatan kedua angkatannya gagal. Pada akhirnya di angkatan ketiga ia mampu menggungguli lifter India itu dengan angkatan seberat 87 kg.