Tanggung jawab dan peran Novi sangat besar terhadap seluruh satwa di JAQS, baik satwa akuatik maupun terestrial. Karena JAQS merupakan lembaga konservasi bagian dari Taman Safari Indonesia (TSI) grup, Novi berkoordinasi dengan para dokter hewan di TSI untuk mengatur manajemen kesehatan hewan, termasuk pengobatan hewan sakit, preventif dengan pemberian obat cacing, water treatment, dan menjaga kualitas air, berkoordinasi dengan tim water quality.
Sebagai seorang dokter hewan, tentunya Novi merasakan berbagai suka dan duka dalam menggeluti profesinya. “Untuk sukanya, saya sangat senang karena bisa berada dekat dengan hewan. Sedangkan untuk dukanya, saya sangat sedih ketika hewan sakit dan terlihat perubahan perilaku dari normalnya,” tutur Novi.
Profesi Novi, merupakan profesi yang sangat unik apalagi untuk kaum perempuan. Tidak banyak, sosok perempuan hebat seperti Novi yang berdedikasi tinggi dan memiliki keberanian yang besar untuk menjaga para satwa. Bidang akuatik dan wildlife masih menjadi ranah yg belum banyak dipahami dan menjadi tantangan tersendiri untuk berkarya di bidang tersebut. Justru hal tersebut memotivasi Novi untuk selalu belajar. Selain itu, pekerjaan di JAQS menuntut kemampuan fisik yang seringkali menjadi keterbatasan sebagai wanita.