Timnas basket 3×3 putri sudah menggelar latihan sejak 4 April lalu. Demi memaksimalkan persiapan, manajer tidak memberikan mereka jatah libur meski Lebaran karena jadwal pertandingan yang tinggal sebentar lagi.
Timnas basket 3×3 putri Indonesia untuk pertama kalinya mengikuti kualifikasi Olimpiade. Namun pada keikutsertaan kali ini, Christopher mengatakan tak ada target yang ambisius apalagi lawan yang dihadapi cukup berat, yakni Amerika Serikat, Uruguay, Jerman, dan Prancis.
Susunan pemain yang akan membela timnas di kualifikasi Olimpiade, yaitu Dewa Ayu Made Sriartha, Dyah Lestrari, Nathania Claresta Oriville, Lea Elvensia Wolobubo Kahol, Henny Sutjiono, dan Garbiel Sophia.
“Di kualifikasi Olimpiade ini kami tidak ada target muluk-muluk, kami hanya mencari pengalaman untuk para pemain. Lawan yang kami hadapi di atas kami semua jadi di sini tim akan dibawa lebih enjoy saat bertemu lawan-lawan yang bagus di level dunia,” kata Christopher pada laman antaranews.com.
Sekretaris Jenderal PP Perbasi Nirmala Dewi menjelaskan bahwa sebelum berangkat ke Austria, timnas basket putri 3×3 Indonesia akan bermalam di Jakarta. Mereka akan disambut PP Perbasi sebelum berjuang di Austria untuk kemudian dilepas oleh Ketua Umum dan Sekjend PP Perbasi.