Sedangkan bagi West Brom (26), hasil itu tak mengubah kenyataan mereka sudah terdegradasi dan tak beranjak dari urutan ke-19, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.
West Brom mengawali pertandingan dengan cukup baik, memanfaatkan serangan balik maupun situasi bola mati sembari mencari celah di pertahanan Liverpool yang kembali dihuni duet bek tengah minim peluang Nathaniel Phillips dan Rhys Williams.
Celah itu terbuka ketika Robson-Kanu lepas dari kawalan Williams dan mengejar umpan terobosan Matheus Pereira untuk masuk ke dalam kotak penalti dan melepaskan tembakan kaki kiri yang sukses memperdaya kiper Alisson Becker demi membawa tuan rumah memimpin pada menit ke-15.
Liverpool yang relatif bisa lebih banyak menguasai bola nyaris menyamakan kedudukan saat umpan Thiago Alcantara disambut sepakan Sadio Mane, sayang bola masih melesat di sisi gawang.
Serangan Liverpool akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-33, saat sebuah tendangan bebas cepat diakhiri sodoran umpan Mane yang langsung disambar sepakan kaki kiri Salah demi menyarangkan bola ke area tiang jauh tak terjangkau upaya penyelamatan kiper Sam Johnstone dan kedudukan kembali imbang 1-1.