Lebih jauh, Iksan mengungkapkan PB Ferkushi pimpinan Krisna Bayu sudah melakukan pertemuan dengan Ketua Bidang Organisasi KONI Pusat, Andre TU Soetarno di Kantor KONI Pusar Jakarta, Selasa (15/6/2021).
Dalam pertemuan yang berlangsung selama dua jam tersebut, jelasnya, ada informasi yang tidak lengkap sehubungan dengan penyebab diadakannya Munaslub Dan pelaksanaan Munaslub Ferkushi. “Yang pasti, kami sudah menyampaikan informasi yang lengkap dan tinggal menunggu hadil rekomendasi Dari bidang organisasi KONI Pusat. Dan, apabila diperlukan kami siap dipertemukan dengan kepengurusan PB Ferkushi pimpinan Hafil kapanpun,” ungkap Ikhsan.
Sebagai organisasi olahraga yang sah, kata Ikhsan, PB Ferkushi pimpinan Krisna Bayu telah memberikan berkas Munaslub secara resmi kepada KONI Pusat untuk mendapatkan pengesahan dan pengukuhan sebagai anggota.
Begitu juga kepada Komite Olimpiade Indonesia (KOI/NOC Indonesia). “Semua ini kami lakukan karena PB Ferkushi pimpinan Krisna Bayu sebagai satu-satunya organisasi Kurash yang memiliki legalitas,” tandasnya.