indoposonline.id – Saat provinsi lain mencatat kasus positif COVID-19 yang tinggi, DKI Jakarta justru mencatatkan penurunan kasus COVID-19 yang signifikan.
Berdasarkan data Kementerian Kesehatan (Kemenkes) pada Senin (26/7/2021), kasus baru COVID-19 di Jakarta ‘hanya’ bertambah 2.662 kasus baru. Jumlah ini jauh lebih rendah dibandingkan Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan DI Jogjakarta.
Dengan pertambahan tersebut, maka total konfirmasi positif di Jakarta mencapai 794.935 kasus.
Pada hari yang sama, Jakarta mencatat kasus kesembuhan yang juga cukup tinggi, yakni 14.665 kasus kesembuhan. Sehinggta di Jakarta sudah ada 731.476 orang yang sudah terbebas dari virus asal Wuhan, China itu.
Sedangkan kasus kematian bertambah 160 orang, sehingga total 11.599 orang.
Dengan kondisi demikian, kasus aktif di DKI Jakarta terus menurun dan tercatat 51.860 kasus pada hari ini.
Secara nasional, terdapat 28.228 kasus baru Covid-19 pada hari ini. Kasus harian ini merupakan yang terendah dalam 3 minggu terakhir. Dengan pertambahan tersebut maka total kasus di Indonesia secara keseluruhan adalah 3,194 juta.
Sementara itu kasus kematian bertambah 1.487 orang dalam sehari sehingga total menjadi 84.766 kasus. Adapun kasus kesembuhan bertambah 40.374 orang sehingga menjadi 2,549 orang
Hingga hari ini kasus aktif Covid-19 di Indonesia bertahan di angka 560.275 pasien. Kasus aktif merupakan pasien yang masih menjalani isolasi mandiri ataupun perawatan di rumah sakit hingga saat ini. (wsa)