“Pemerintah akan memberikan assessment pada tiga pertandingan awal dengan protokol kesehatan (prokes) yang ketat dan menerapkan aplikasi PeduliLindungi di semua akomodasi dan venue pertandingan,” ujar Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, Selasa (24/8).
Untuk itu, Sudjarno berharap kepada suporter sepak bola untuk tetap patuh mendukung dari rumah. Sebab memang BRI Liga 1 2021-2022 berlangsung tanpa adanya penonton di stadion.
” Kami memohon kepada semua pencinta sepak bola nasional, cukup mendukung dari rumah saja. Tidak berkerumun dan tidak melakukan nonton bareng,” pintanya. (bas)