indoposonline.id – Selama tujuh hari kedepan, sebanyak 2.100 warga menjadi target dalam vaksinasi di Sentra Mini Vaksinasi digelar di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Cilincing Berseri, Kelurahan Cilincing, Cilincing, Jakarta Utara.
Lurah Cilincing, Jakarta Utara, Sumarno mengatakan, Sentra Mini Vaksinasi ini merupakan kolaborasi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang salah satunya berlokasi di RPTRA Cilincing Berseri. Setiap harinya, vakasinasi ini menargetkan 300 peserta, baik diperuntukkan bagi warga Kelurahan Cilincing maupun sekitarnya.
“Sentra Mini Vaksinasi ini baru mulai hari ini. Perharinya menargetkan 300 warga sampai tujuh hari kedepan,” tutur Sumarno, saat ditemui di RPTRA Cilincing Bersinar, Kelurahan Cilincing, Cilincing, Jakarta Utara, Senin (2/8/2021).
Sumarno menambahkan, calon peserta vaksinasi berasal dari seluruh kelompok usia mulai dari 12 tahun hingga lanjut usia (lansia). Tidak hanya dosis pertama, vaksinasi ini pun melayani vaksinasi dosis kedua bagi warga yang telah menjalani vaksinasi sebulan lalu.
“Jenis vaksinnya Sinovac. Di sini melayani vaksinasi dosis pertama dan kedua,” katanya.
Usai menjalani vaksinasi dosis keduanya, Warga Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur, Khoirullah, 28, mengakui lebih terlindungi dari paparan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Vaksinasi kedua itu dijalaninya di Sentra Mini Vaksinasi RPTRA Cilincing Bersinar karena lokasi vaksinasi pertamanya pun dijalaninya di Kawasan Cilincing dan dekat dari tempat bekerjanya.
“Saya bekerja di sektor bahan kimia di Kawasan Cilincing. Waktu dosis pertama juga saya di Kawasan Cilincing vaksinnya. Nah sekarang karena sedang bekerja saya izin untuk vaksin di sini,” tambahnya.
Diketahui, beragam informasi vaksinasi seperti lokasi hingga pendaftaran dapat dilakukan melalui aplikasi JAKI milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Aplikasi yang dapat diunduh melalui Play Store dan Apps Store ini juga dapat menampilkan status pengguna yang telah menjalani vaksinasi dengan tampilan sertifikat. (ibl)