IPOL.ID – Pengamat hukum Universitas Trisakti, Azmi Syahputra prihatin dengan penangkapan Bupati Kolaka Timur, Andi Merya Nur melalui operasi tangkap tangan (OTT) KPK, Selasa (21/9) malam. Apalagi, Andi Merya baru tiga bulan dilantik sebagai bupati definitif menggantikan Samsul Bahri Majid, bupati sebelumnya yang meninggal dunia.
“Ini sangat memalukan, membuktikan bahwa kehadiran bupati baru ini bukan untuk membuat dan menguatkan program pembangunan di daerahnya namun malah ikut menyuburkan korupsi,” kata Azmi melalui keterangannya, Rabu (22/9).
Menurut dia, OTT yang dilakukan lembaga antirasuah terhadap bupati yang baru seumur jagung ini akan membawa pengaruh di tengah masyarakat dan birokrasi. Antara lain, ketidakpercayaan masyarakat, kurangnya legitimasi di mata generasi muda termasuk di hadapan pegawainya, serta melemahnya citra pejabat publik di tengah masyarakat.
“Mencermati semakin banyaknya trend OTT pejabat dan kepala daerah membuktikan bahwa kekuasaan itu pada kebanyakannya cendrung korup dan disalahgunakan. Dan korupsi selalu melekat dan berkaitan dengan kekuasaan,” ujarnya.