Cep Nandi dihadapan sekitar 20 peserta di Ruang Layanan Kantor Cabang BPJAMSOSTEK Jakarta Ceger. Dalam Harpelnas tersebut peserta dimanjakan beragama doorprize dan makanan ringan. ”Kami mohon doa Bapak Ibu agar kami terus konsisten memberikan pelayanan yang terbaik dan maksimal kepada peserta,” ujarnya.
Dalam rangkaian acara selanjutnya, BPJAMSOSTEK Jakarta Ceger juga menggelar acara Empathy Call atau menyapa peserta dari jarak jauh secara daring (online). Empathy Call salah satunya dilakukan kepada salah satu perusahaan otobus.
”Selain menyapa sebagai sambung rasa dengan peserta, Empathy Call ini penting bagi kami untuk meminta masukan bagaimana layanan yang kami berikan terutama di saat pandemi. Alhamdulillah peserta menyatakan puas,” ungkapnya.
Salah satu kepuasan peserta antara lain kehadiran Layanan Tanpa Kontak Fisik (Lapak Asik) baik online maupun onsite. Menurut Cep Nandi, layanan tersebut sangat membantu peserta mencairkan saldo JHT di masa pandemi.
”Terutama Lapak Asik Online benar-benar dilakukan dari jarak jauh sehingga peserta tidak perlu datang lagi ke kantor cabang kami,” ujarnya.