Tak ayal, dia pun menerima banyak pujian dari pelaku tenis dunia lainnya. Misalnya, Billie Jean King yang mengatakan bahwa generasi tenis dunia saat ini mengalami peningkatan pesat.
“Sungguh kompetisi dan kedewasaan yang luar biasa dari dua pemain luar biasa. Sungguh luar biasa melihat generasi ini mewujudkan impian kami. Saya tidak dapat mengingat AS Open dengan dukungan penonton yang lebih baik. Terima kasih, New York, penggemar terhebat di dunia. Dan selamat, Emma,” kata Billie Jean King.
Selain itu, masih banyak ucapan lainnya dari berbagai kalangan yang membanjiri lini masa media sosial.
Raducanu bersaing di US Open dengan menempati peringkat 150 dunia. Setelah kemenangan ini, dia pun dipastikan naik ke posisi 23.
Raducanu adalah wanita Inggris pertama yang memenangi gelar tunggal turnamen Grand Slam sejak Virginia Wade memenangi Wimbledon 1977 dan yang pertama memenangi AS Terbuka sejak Virginia Wade pada 1968.
Raducanu debut di WTA Tour pada tiga bulan yang lalu dengan bersaing di Nottingham Terbuka. Dia bermain di turnamen Grand Slam pertamanya di Wimbledon dan menjejak hingga babak 16 Besar.