Namun Sigit mengingatkan, meski diperbolehkan ada penonton, tetap ada persyaratan yang harus dipenuhi oleh masyarakat yang mau menyaksikan laga PON XX Papua yang tersebar di empat kabupaten/kota di provinsi paling timur Indonesia tersebut.
Menurut dia, syarat tersebut adalah jumlah penonton hanya 25 persen dari seluruh kapasitas ruangan arena atau stadion, dan wajib vaksin.
“Imbauan kami terkait dengan kegiatan yang dilaksanakan kepada penonton hadir 25 persen kapasitas venue, untuk penonton yang hadir telah vaksin dua kali,” ujarnya.
Untuk memudahkan masyarakat mendapatkan vaksinasi COVID-19, kata Sigit, TNI-Polri menyiapkan gerai-gerai vaksin di empat wilayah arena PON XX Papua.
“Kami bersama Panglima (TNI) telah membuka gerai-gerai vaksin di empat wilayah venue dan diharapkan ini bisa direspons, sehingga masyarakat selain proses vaksinasi berjalan dengan baik, peluang untuk menonton karena merupakan persyaratan itu betul-betul bisa dilaksanakan dengan baik,” ujarnya lagi.
Kapolri mengimbau masyarakat untuk manfaatkan gerai-gerai vaksin TNI-Polri dan Dinas Kesehatan untuk bisa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Papua.