IPOL.ID – Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI), Boyamin Saiman menyayangkan sikap mantan Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Alex Noerdin, mangkir dari panggilan penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung), Senin (13/9).
“Saya menyayangkan selevel Bapak Alex Noerdin yang sekarang jadi anggota DPR tidak memberikan contoh yang baik dalam memenuhi panggilan hukum. Mestinya datang, jangan mangkir,” ungkap Boyamin kepada ipol.id, Kamis (16/9).
Diketahui, pada Senin (13/9) lalu, Alex Noerdin dijadwalkan akan diperiksa sebagai saksi terkait dugaan korupsi pembelian gas bumi oleh BUMD Perusahaan Daerah Pertambangan dan Energi (PD PDE) Sumsel periode 2010-2019. Alex mangkir dari panggilan penyidik dengan alasan sedang mengikuti sidang di DPR.
Mangkirnya mantan orang nomor satu di Sumsel tersebut disayangkan. Karena dinilai bisa menghambat penyidikan korupsi yang ditaksir merugikan negara puluhan miliar rupiah ini.
“Seharusnya (Alex Noerdin) bisa hadir, sepanjang izin memenuhi panggilan hukum. Toh rapat DPR bisa ditinggal, tidak kemudian lantas dilarang,” kritik Boyamin.