Nadiem mengaku para siswa mengeluh susah fokus belajar di rumah. Ada juga siswa yang bilang sulit mengerti soal yang diberikan guru, namun malu untuk menanyakannya kepada pendidik terkait. Berdasarkan wawancara dengan siswa, mereka ada yang mengeluhkan koneksi internet yang lambat.
Dia pun menilai pentingnya pelaksanaan PTM Terbatas menjadi prioritas nasional. Tentunya dilakukan dengan prosedur protokol kesehatan yang ketat.
“Kami ingin mendorong semua kepala dinas yang berada di wilayah PPKM level 1 hingga 3 mohon segera melaksanakan tatap muka terbatas. Mohon segera dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat,” harapnya di sela-sela kunjungan ke tiga sekolah, Jumat (10/9).