IPOL.ID – PT. Transportasi Jakarta (Transjakarta) menyatakan kesiapan melakukan pendampingan maksimal bagi para pelanggan akibat insiden tabrakan antara dua bus Transjakarta di Jalan MT Haryono, Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (25/10) pagi.
Informasi yang dihimpun, dua armada Transjakarta milik operator Bianglala Metropolitan dengan nomor body BMP 211 dan BMP 240 mengalami kecelakaan saat melintas di sekitar Jalan MT Haryono, Jatinegara, Jakarta Timur.
Direktur Opreasional PT. Transjakarta Prasetia Budi menyampaikan, atas insiden tersebut, petugas Transjakarta langsung dikerahkan ke lokasi kejadian. Selain itu, pihaknya menurunkan armada Transjakarta Care untuk membawa korban menuju ke rumah sakit terdekat.
“Dalam proses penanganan di lapangan, kami berkoordinasi langsung dengan pihak Polda Metro Jaya. Petugas kami terus mendampingi korban, baik dari proses evakuasi hingga penanganan di rumah sakit dan memastikan mereka mendapatkan pelayanan terbaik,” ujar Prasetia di Jakarta, Senin (25/10).