IPOL.ID – OPPO Watch atau jam tangan pintar kini dilengkapi dengan sensor mengukur irama detak jantung pengguna.
Alat sensor pengukur detak jantung ini diletakan pada bagian belakang jam. Alat sensor optik akan merekam aktivitas detak jantung pengguna dan memantaunya dengan melalui ponsel menggunakan aplikasi HeyTap Health
Mengutip keterangannya pada Minggu (24/10), OPPO Watch juga bisa digunakan untuk memonitor latihan dan aktivitas olahraga lainnya. Karena berbasis Wear OS, maka jam tangan pintar ini pun bisa mengakses sejumlah layanan dari Google seperti Google Play, Google Pay, Google Assistant, atau Google Fit.
OPPO Watch 46mm dikhususkan untuk pengguna pria dan tersedia dalam pilihan warna hitam saja. Jam tangan memiliki layar AMOLED dual-curve 1,91 inci yang fleksibel, dengan PPI 326.
Sebaliknya, OPPO Watch 41mm yang tersedia dalam pilihan warna hitam dan rose gold lebih cocok untuk wanita. OPPO Watch 41mm memiliki layar AMOLED kaku 1,6 inci, dengan PPI 301.
Kedua model OPPO Watch tersebut bisa dipersonalisasi tampilan mukanya sesuai dengan keinginan pengguna. Selain itu, OPPO Watch bisa digantitali strap-nya sesuai dengan gaya saat bekerja atau berolahraga.