Dukungan keluarga, suami dan anak-anak tercinta, serta team Dapur Cokelat terutama saat Ermey harus berhadapan dengan vonis kanker dan menjalani terapi di Singapura 10 tahun lalu, membuat Ermey semakin tangguh dan bersyukur.
Dapur Cokelat goes Istana
Salah satu momentum yang paling dibanggakan adalah menjadi Official Partner Istana Negara Republik Indonesia untuk kesempatan Open House dan HUT ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia pada tahun 2019.
Akhirnya Dapur Cokelat goes Istana, lanjut Eyie, saat puasa mendekati hari H lebaran. Pihaknya ditelpon pihak Istana, mereka meminta pesanan Open House Presiden RI Joko Widodo. “Padahal saat itu kita akan tutup karena akan lebaran. Tapi pihak Istana tetap penasaran agar pesanan cokelat bentuk bedugnya dibuatkan. Akhirnya kita penuhi pesanan Istana dan itu menjadi tantangan buat kami,” akunya.
“Dalam membuat bedug cokelat itu kami keroyokan hingga selesai. Bedug cokelat pun diletakkan di setiap sudut Istana dan ruangan pribadinya Pak Jokowi. Sampai tamu negara penasaran mengira bedug itu bukan terbuat dari cokelat,” ulasnya.