8. Teknik Mesin
Kalian suka berurusan dengan hal yang berkaitan dengan mesin? Patut dicatat, bukan hanya laki-laki yang berminat di bidang ini, kaum Hawa juga tertarik untuk mendalaminya.
Nah bagi kamu yang suka dengan mesin, maka tak ada salahnya untuk memilih jurusan ini. Apalagi di zaman teknologi yang terus berkembang pesat, tenaga mekanik akan semakin diperlukan untuk menjalankan proses produksi dengan lebih efisien juga efektif. Dengan keahlian yang didapat, banyak industri mesin atau perusahaan yang akan menawarkan gaji cukup besar.
9. Arsitektur
Kalian suka merancang bangunan? Jurusan Arsitektur akan membantu peminatnya memelajari mengenai pengaplikasian teknik dan prinsip teknik ke dalam rancangan bangunan dan juga konstruksi.
Kemampuan dalam merancang sebuah bangunan seperti gedung bertingkat, hunian dan lainnya akan sangat berguna di dunia kerja kelak. Kalian bisa mendapat prospek kerja yang menjanjikan, mulai dari konsultan, perusahaan developer, atau kontraktor. Pendapatannya di bidang ini pun cukup besar.