Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Suharini Eliawati mengimbau, kepada warga masyarakat yang ada di DKI Jakarta, agar membangun pertaniannya tidak berbasis lahan tetapi berbasis ruang. “Jangan pernah ada kata tidak bisa untuk melakukan pertanian di DKI Jakarta,” tukasnya.
Pada kesempatan itu, Sekda DKI bersama para pejabat tingkat kota juga melakukan panen Alpukat Cipedak, Labu Madu dan Kacang Panjang. Dalam rangkaian kegiatannya dilanjutkan dengan berkeliling melihat berbagai jenis tanaman, peternakan dan perikanan di sekitar Agro Edukasi Wisata.
Dalam kegiatan itu turut hadir Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Selatan, Munjirin, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan, Suharini Eliawati, Kasudin KPKP Jakarta Selatan, Hasundungan, serta para komunitas Tani. (ibl)