IPOL.ID – Dua bus Transjakarta Senin tadi pagi terlibat kecelakaan di jalur Busway Jalan MT Haryono, tepatnya di dekat Exit Tol Cawang. Kecelakaan ini menyebabkan dua (2) orang tewas dan 37 terluka, sebelumnya dikabarkan satu penumpang meninggal dunia.
“Informasi dari saksi mata, karyawan (sopir) itu baru keluar pool pukul tiga dini hari. Kemungkinan mengantuk karena tidak ada rem sama sekali. Remnya langsung menabrak. Jadi nggak berhenti di halte,” ungkap Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono seraya menambahkan, dugaan sementara tabrakan tersebut akibat sopir bus Transjakarta mengantuk.
Sementara puluhan penumpang yang luka-luka dibawa ke Rumah Sakit Budi Asih, dan korban tewas dibawa ke RS Polri Kramat Jati.
Pihak kepolisian sendiri masih di lokasi kejadian untuk membantu mengevakuasi penumpang bus Transjakarta.
“09.40 Situasi arus lalu lintas di Jl MT Haryono maupus di Ruas Tol Dalam Kota menuju arah Cawang padat dikarenakan adanya penanganan kecelakaan lalu lintas yg melibatkan Bis TransJakarta di ruas Jl MT Haryono (Exit Tol Cawang) yg menuju arah Cawang untuk sementara dialihkan,” cuit akun Twitter resmi TMC Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro.