Setelah memberikan sambutan dan menyerahkan germor kepada PAC Pasar Minggu, Hamka melakukan tinjauan pohon-pohon yang telah ditanam sebelumnya dan bersih-bersih kotoran sampah di sepanjang DAS Ciliwung.
Ketua DPC PDI Perjuangan Jakarta Selatan, Yuke Yurike berterimakasih yang sebesar-besarnya kepada DPP PDI Perjuangan yang telah memberikan Germor di Pasar Minggu dan di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
“Kami harap Satgas Ciliwung bersama masyarakat dapat lebih semangat membersihkan lingkungan sungai dengan adanya germor ini,” ujarnya.
Anggota DPRD DKI Jakarta itu menjelaskan, pemberian Germor oleh DPP PDI Perjuangan dikhususkan untuk membersihkan DAS Ciliwung dan sekitarnya. Untuk itu, masing-masing DPC yang wilayahnya dilintasi DAS Ciliwung mendapatkan germor, mulai dari Bogor, Depok, Jakarta Selatan, Timur hingga Jakarta Utara.
Untuk Jakarta Selatan, sambung Yuke, ada dua wilayah yang mendapatkan germor, yaitu di Pejaten Timur Jalan Gunuk II dan di Hutan Kota Sangga Buana, Lebak Bulus. Pada Minggu (3/10) dilakukan seremonial pemberian germor sekaligus membersihkan daerah bantaran sungai, menanam pohon dan merawat tanaman yang sebelumnya telah dilakukan penanaman serentak di DAS Ciliwung beberapa waktu lalu.