“Setelah deklarasi ini kami akan susun program besar dan kami mungkin akan touring ke daerah-daerah tuk silaturahmi memperkuat basis suara di daerah,” klaimnya lagi.
Sejauh ini, sambung dia, mungkin Tegar tidak pernah diserang secara head to head dari pendukung partai lain atau pendukung sosok calon pemimpin lainnya. “Karena prinsipnya Tegar ini kami buat bukan untuk membenturkan satu sama lain, kami hadir tuk menjadi katalisator, penyeimbang, agar kami bisa diterima oleh semua kalangan sehingga diinternal PDIP pun selalu mengimbau bahwa dengan kami mendukung Pak Ganjar itu bukan berarti kami membenturkan Pak Ganjar dengan Bu Puan, tapi kami katalisator yang bisa diterima masyarakat yang bisa jadi pendamai, penengah supaya kubu-kubu ini tidak terlalu dipertegas sehingga kehadiran Tegar ini pemersatu, penyambung tali silaturahmi semua kalangan termasuk capres-capres lainnya selain dari Pak Ganjar,” tukasnya.
Tak lupa, dia mengimbau, Teman Ganjar di seluruh Indonesia dari Sabang sampai Merauke supaya kerja politik ini bisa didukung dengan baik. “Koordinasi kita dari DPP sampai DPD harus kita ciptakan dengan baik. Kalau ada kekurangan informasi yang tak sampai di daerah mohon kami dihubungi atau bila tak bisa hubungi saya sebagai ketum, ada ketua harian dan sekretariat jenderal teman-teman bisa komunikasi. Ini sangat penting dilakukan supaya program-program yang sifatnya penggalangan suara tidak terhambat,” tuturnya.