IPOL.ID-Dinas Kesehatan DKI Jakarta mencatat total kasus omicron mencapai 333 orang per Sabtu (8/1/2022). Dari jumlah tersebut 84,1 persennya merupakan pelaku perjalanan luar negeri.
Menurut Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia, dari 333 orang yang terinfeksi, 84,1 persen di antaranya atau 280 orang merupakan pelaku perjalanan luar negeri, sedangkan 53 lainnya transmisi lokal.
“Pemprov DKI terus menggencarkan upaya testing, tracing, treatment dalam menangani pandemi Covid-19,” ungkap Dwi dalam keterangan persnya, Jakarta.
Kasus Omicron di Jakarta pada Sabtu (8/1) terdapat penambahan 22 orang menjadi 333 kasus.
Sebelumnya Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI melaporkan kasus konfirmasi Omicron di Indonesia, pada Jumat (7/1) ada penambahan 57 orang menjadi 318 kasus.
Secara keseluruhan dari awal kasus Omicron, pada Desember 2021 hingga Jumat (7/1/2022), kasus transmisi lokal berjumlah 23 orang dan kasus dari pelaku perjalanan luar negeri berjumlah 295 orang.