“Thailand memiliki pengalaman bermain di Piala Dunia FIFA, tetapi kami memiliki dua pertandingan lagi untuk dimainkan dan kami ingin membuat pengaruh,” ujar Priyambada dikutip haloyouth.com dari situs AFC.
Kemudian dirinya pun juga menambahkan bahwa, hal yang harus diperbaiki dalam skuad Timnas Putri Indonesia adalah soal masalah teknik di lapangan.
Dirinya banyak mengambil pelajaran saat laga melawan Australia, di mana masalah kontrol dan pengambilan keputusan yang harus diperhatikan.
Dan hal itu harus segera dibenahi jelang pertandingan melawan Thailand nanti.
“Tingkat kebugaran, kualitas para pemain, kontrol dan pengambilan keputusan mereka (sangat unggul), jadi kami harus belajar dari pertandingan ini dan bersiap untuk pertandingan nanti,” ungkapnya menambahkan.
Sementara di sisi lain, Thailand pun juga turut merasakan kekalahan perdana saat menghadapi Filipina.
Di laga pembuka, Thailand takluk dengan skor 0-1 atas Filipina di babak penyisihan grup B Piala Asia Wanita 2022. (bam)