IPOL.ID – Diskusi publik yang dilaksanakan oleh Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kota Tangerang Selatan, sukses digelar dengan mengusung tema “Management Bisnis Media Pers Online di Era Digital 4.0” Kamis, (24/2).
Acara yang berlangsung di resto Saepisan, Serpong Tangsel mengundang beberapa narasumber, serta perusahaan media lokal ataupun nasional dan dihadiri langsung oleh Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Ichsan.
Dwi Haryanto, Ketua SMSI Kota Tangerang Selatan, mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan yang telah mendukung kegiatan ini, dengan harapan seluruh elemen termasuk perusahaan media dapat bersinergi.
“Ini cara bagaimana kita bisa menguatkan dan bersinergi khususnya peran media sebagai bisnis online, apalagi di era disrupsi seperti ini agar kedepannya bisa terus berkembang,” kata Ketua SMSI Tangsel.
Dikatakannya, produk jurnalistik yang tergabung di SMSI merupakan media terverifikasi oleh dewan pers. Sehingga menjadi karya agar dapat dikelola dengan sebaik-baiknya