IPOL.ID-Asisten pelatih Persija Jakarta, Ferdiansyah, mengapresiasi kerja keras para pemainnya saat menghadapi Persebaya Surabaya pada pekan ke-25 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (14/2) malam WIB.
Dalam pertandingan tersebut Persija harus bermain dengan 10 pemain sejak menit 65 setelah Ryuji Utomo mendapat kartu merah dari wasit Thariq Alkatiri karena melanggar Marselino Ferdinan.
Persija juga sempat tertinggal 3-1 sebelum Makan Konate mencetak gol pada menit 86 dan 95 sehingga skor akhir menjadi 3-3.
“Alhamdulillah, malam ini kami mendapatkan poin meski kami datang ke sini tujuannya untuk menang. Kami hanya berusaha dan Alhamdulillah bisa dapat poin,” kata Ferdiansyah.
“Saya ucapkan terima kasih ke semua pemain dan ofisial. Mereka berjuang sampai menit akhir dan mereka pantas mendapatkan (hasil) ini. Semoga (pertandingan) ke depan kami mendapat tiga poin,” ujar Ferdiansyah.
Ferdiansyah menambahkan, sebelum pertandingan dirinya sudah memberikan pesan kepada para pemain Persija untuk terus berjuang dari awal sampai akhir pertandingan.