Dia mengatakan, di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Tangerang saat ini terdapat 186 pasien yang dirawat. Angka tersebut merupakan jumlah keseluruhan pasien termasuk yang berasal dari luar Kabupaten Tangerang.
“Dari 186 pasien, 40 persen di antaranya adalah warga Kabupaten Tangerang. Untuk varian baru, kami masih menunggu hasil dari Litbangkes, tapi yang jelas semua penangannya sama yaitu di rumah sakit,” ucapnya.
“Selalu terapkan prokes, selalu pakai masker. Jangan sampai kasus COVID-19 ini terus melonjak,” tukas dr. Hendra
(Mul)