IPOL.ID – Selain perawatan rutin pada bagian mesin, ada bagian-bagian tertentu dari motor yang harus mendapatkan perawatan secara berkala meskipun hanya sekedar memberikan pelumas terutama di musim penghujan. Pasalnya, bagian ini terbilang penting untuk kenyamanan saat berkendara.
Motor yang sering kita pakai ada beberapa part yang harus mendapatkan pelumasan secara berkala agar part tersebut tidak mudah karat dan nyaman saat digunakan.
Menurut Tomy Tambrani, Marketing Manager Rexco Indonesia, pengguna sepeda motor tidak perlu harus ke bengkel untuk melakukan perawatan motor sendiri, ada bagian tertentu yang bisa kita lakukan sendiri di rumah, tentunya selain efektif waktu juga lebih hemat tanpa harus membayar biaya perawatan
Berikut bagian-bagian motor yang perlu mendapatkan pelumasan secara berkala yang bisa dikerjakan sendiri di rumah :
1. Lubang Kunci Kontak dan Tutup Tangki
Kunci Kontak sebagai komponen kelistrikan di motor harus mendapatkan perhatian khusus. Meski saat ini sudah musim keyless untuk kendaraan roda dua, tapi masih ada motor yang menggunakan anak kunci konvensional. Keberadaan anak kunci itu kerap dianggap sepele, padahal bagian ini mudah rusak jika tidak dirawat dengan baik.