IPOL.ID-Ramadan dan Idul Fitri sudah di depan mata. Biasanya momentum ini sering dimanfaatkan dengan membeli gadget baru jika tunjangan hari raya (THR) sudah di tangan.
Dulu Samsung dikenal sebagai brand super premium yang dapat menyaingi produk – produk Apple yang harganya cukup mahal. Wajar apabila banyak yang menganggap hp Samsung hanya bisa dimiliki oleh para sultan.
Namun kini Samsung sudah lebih tanggap dengan kondisi pasar. Pabrikan teknologi raksasa asal Korea Selatan ini sudah merambah ke berbagai segmen pasar dengan mengeluarkan banyak lini smartphone.
Saat ini Samsung sudah mengeluarkan berbagai seri atau lini ponsel pintar yang menyasar konsumen dengan budget yang pas – pasan dengan dengan menghadirkan varian mid range dalam Samsung Seri A. Kamu bahkan sudah bisa mengantongi hp Samsung harga 2 jutaan untuk bersiap menyambut hari yang fitri nanti.
Untuk masalah spesifikasi, Samsung Galaxy A series bisa dibilang bersaing di kelasnya. Karena memang Samsung memang sangat menjaga kualitas dan performa produk mereka. Sehingga Samsung Galaxy A Series masih sangat layak untuk dibeli.