Menurut Sualang, sejak dilantik memimpin Manado bersama dengan Wali Kota Andrei Angouw, pihaknya memang fokus melakukan perbaikan infrastruktur untuk pencegahan banjir. Walaupun diakui terus diuji dengan cuaca ekstrem yang terus terjadi, namun dirinya yakin perlahan dampak banjir bisa dikurangi dari Kota Manado.
“Mudah-mudahan infrastruktur penanganan banjir yang saat ini tengah dikerjakan oleh pemerintah, ke depannya bisa mereduksi kerugian dan meminimalisir terjadinya banjir,” ujar Sualang.
Sualang juga menyatakan jika pemerintah telah menginstruksikan mulai dari ketua lingkungan hingga kecamatan agar terus memantau dan mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada.
“Kurang lebih ada 20 titik di Kota Manado, semuanya kita pantau terus itu termasuk daerah yang rawan banjir hingga tanah longsor,” ujar Sualang kembali.