Kejadian luar biasa akibat adanya pandemi ini membuat setiap orang saat ini menjadi lebih sadar akan pentingnya menjaga kesehatan din keluarga dan lingkungannya,” papar Wenny.
Demikian, Wenny kembali mengingatkan pemberian vaksin ini bukanlah obat untuk Covid-19, dan walaupun kasusnya saat ini sudah sangat melandai, Covid-19 ini masih ada diantara kita semua sehingga masih diperlukan tindakan promotif dan preventif lainnya sebagai upaya pencegahan, diantaranya dengan tetap selalu menerapkan Germas dan protokol kesehatan 5M.
Sebelum menutup, Wenny menyatakan bahwa memutus mata rantai penularan Covid-19 dengan selalu menerapkan protokol kesehatan dan Germas merupakan tanggung jawab semua kalangan masyarakat, dalam rangka mewujudkan Indonesia bebas Covid-19.
Mari bersama-sama mewujudkan Kota Bekasi bebas Covid-19 dengan selalu menerapkan Germas, protokol kesehatan 5M dan turut serta serta memberikan dukungan penuh dalam program vaksinasi nasional,” pungkasnya. (Sol)