Shelter sementara, kata Anies, juga disiapkan di dua lokasi, dekat kampus, sebelah timur. Dan nanti Perumda Pasar Jaya yang melakukan pendataan, membantu para pedagang yang terdampak.
“Ada layanan recovery, kita ada timnya yang dalam kondisi darurat guna memastikan mereka sehat secara fisik dan psikologis terbantu,” tukas dia.
Anies pun mengucapkan rasa terimakasihnya kepada RW, LMK dan petugas Damkar Jakarta Timur yang luar biasa telah bekerja sejak malam hingga siang hari ini. “Semua jajaran Pemprov DKI Jakarta yang relevan akan dikerahkan untuk membantu,” ujar gubernur DKI.
Dalam kunjungannya, ketika di depan musala Al-Hikmah, Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan tiba-tiba dipeluk oleh salah seorang warga setempat. Anies pun berempati dalam peristiwa kebakaran yang dialami oleh warga RW 01 terlebih pada h-7 lebaran Idul Fitri 1443 H.
Namun demikian, belum diketahui siapa warga yang memeluk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tersebut. Beberapa detik warga tersebut memeluk erat gubernur DKI Jakarta, begitu sebaliknya.