IPOL.ID – Kontroversial. Deddy Corbuzier langsung menuai kecaman setelah mengundang pasangan gay, Ragil Mahardika dan Frederik Vollert, ke podcast di kanal YouTube pribadinya.
Ustaz Felix Siauw turut mengkritisi konten yang dinilai negatif tersebut. Melalui akun Instagram-nya, pendakwah ini mengunggah tangkapan layar video Deddy bersama Ragil.
Dia secara blak-blakan memberikan peringatakan atas apa yang dianggapnya sebagai maksiat. “Karena udah terang-terangan, bahkan dengan judul yang sangat provokatif dan bangga dengah kemaksiatan, ngingetinnya juga mesti terang-terangan,” kata Felix dalam unggahannya, dikutip ipol.id, Senin (9/5).
Felix menegaskan, dirinya merasa tak perlu menonton podcast antara Deddy dan Ragil. Karena dari segi judul sudah mengundang kampanye negatif.
“Dari judul dan yang diundang aja udah jadi kampanye negatif dan jauh dari tuntunan agama, minimal membuat orang merasa wajar dengan keburukan dan dosa,” tulis Felix.
Dia mengaku tak ada masalah dengan pelaku maksiat karena mereka bisa bertobat sewaktu-waktu. Hanya dirinya menyayangkan tindakan menyebarluaskan maksiat dan menganggap hal itu wajar.