IPOL.ID – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pro Ganjar Pranowo (JARWO) kembali melebarkan sayap.
Konsolidasi Organisasi segera dilakukan diseluruh Kabupaten Kota se-Provinsi Sumatera Utara (Sumut).
Relawan Nasional yang terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM itu tak henti-hentinya memanaskan Mesin Organisasi dan Mengibarkan Bendera Perjuangan diseluruh Tanah Air, bahkan kedepannya hingga ke Luar Negeri.
DPP Pro JARWO pastikan, bahwa kehadirannya semata-mata untuk melengkapi seraya menggenapi kinerja Presiden Joko Widodo, hingga akhirnya Tampuk Kepemimpinan Nasional dipimpin oleh sosok Ganjar Pranowo, yang saat ini menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah untuk periode kedua.
Haus Perubahan! DPP Pro JARWO Segera Melebarkan Sayap ke Tano Humbang, Frengki Simamora Terpilih Menjadi Ketua DPD Kabupaten Humbahas
Ditemui pada saat berada dilantai 2, Kantor Gubernur Riau, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Pekanbaru (12/5/2022) Ketua Umum Larshen Yunus pastikan, bahwa Surat Keputusan (SK) untuk Kepengurusan DPD Pro JARWO Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) segera diterbitkan, pasca terpilihnya Frengki Simamora sebagai Ketua, Ridwan Simatupang selaku Sekretaris dan Bendaharanya adalah Titin Eva Mey Yanti Manalu.
“Atas nama DPP Pro JARWO sekaligus nama bapak Ketua Dewan Pembina, H Ganjar Pranowo, Kami ucapkan Selamat dan Sukses mengemban amanah untuk Saudara Frengki Simamora, sebagai Ketua DPD Pro JARWO Humbahas, periode: 2022-2027. Semoga dapat menjalankan Organisasi dengan penuh Khidmat dan Tanggung Jawab” tutur Larshen Yunus.
Alumni Sekolah Vokasi Mediator Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta itu juga katakan, bahwa pihaknya juga segera lakukan Konsolidasi bersama Gubernur Sumut dan Bupati Humbahas, agar pola Kemitraan bersama Pro JARWO tetap terus dilakukan.
“Berulang kali kami sampaikan, bahwa kehadiran Pro JARWO semata-mata untuk Kepentingan Rakyat! Pro JARWO adalah mata, hati dan fikiran bagi para Pemimpin di Republik ini. Kontestasi Pilpres akan segera kita sambut dan tentunya Calon Pemimpin yang berkualitas harus dipersiapkan. Pro JARWO adalah pintu masuk bagi Rakyat yang ingin Ambil Bagian dalam Proses Pembangunan di Negeri ini” ujar Larshen Yunus, Ketua Umum DPP Pro JARWO, didampingi Sekretaris Jenderal, (Sekjen) DPP, Ir Aznil Fajri M.Sc. (sol)