Pada SEA Games Vietnam, skuad Merah Putih meraih medali terbanyak pada cabang olahraga bola voli dengan dua emas, satu perak, satu perunggu.
Indonesia berada di atas Thailand yang berada di urutan kedua dalam perolehan medali cabang bola voli dengan dua emas dan satu perak. Tuan rumah Vietnam di urutan ketiga dengan dua perak.
Prestasi bola voli Merah Putih di Vietnam mengulang pencapaian pada SEA Games sebelumnya di Filipina 2019. Ketika itu juga meraih dua emas, satu perak, dan satu perunggu dari nomor yang sama.
Selain bonus berupa uang tunai, lanjut Imam, pihaknya akan mengusulkan kenaikan pangkat untuk atlet yang merupakan anggota dari Kepolisian dan TNI.
“Karena atlet ini adalah pahlawan olahraga. Mereka membuat lagu Indonesia Raya berkumandang dan Merah Putih berkibar di Vietnam. Ketika SEA Games 2019 di Filipina juga kami mengusulkan kenaikan pangkat,” ujar Imam menambahkan.
Imam berterima kasih kepada atlet, pelatih, dan ofisial yang telah berjuang memberikan yang terbaik pada SEA Games Vietnam. Meski di tengah persiapan yang sangat minim, kata Imam, atlet Indonesia mampu berprestasi di pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara tersebut.