IPOL.ID – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian meminta kepada penjabat (PJ) kepala daerah yang baru dilantik turut menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayahnya masing-masing.
“Saya berpesan yang pertama, tolong dijaga betul situasi keamanan ketertiban di Papua, karena situasi keamanan yang stabil akan memberi ruang terjadinya pembangunan dalam rangka untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat masing-masing,” kata Tito di Kantor Pusat Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta, Jumat (27/5).
Pada kesempatan itu, Tito diketahui tengah melantik lima Pj kepala daerah dan satu wakil bupati di Papua. Pelantikan Pj ini sejalan dengan amanat Undang-Undang (UU) Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pilkada.
Adapun Pj kepala daerah dan seorang wakil bupati yang dilantik, di antaranya Pj Bupati Sarmi Markus Oktovianus Mansnembra, Pj Bupati Mappi Michael Gomar, Pj Bupati Nduga Namia Gwijangge, Pj Bupati Lanny Jaya Petrus Wakerkwa, Pj Wali Kota Jayapura Frans Pekey, dan Wakil Bupati Biak Numfor Calvin Mansnembra.