IPOL.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipastikan akan menonton langsung balapan Formula E di Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (4/6). Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, pun berharap acara tersebut bisa berlangsung dengan lancar dan sukses.
“Insya Allah nanti acaranya berjalan lancar, aman dan sukses ya,” ujar Anies kepada wartawan di Jakarta, Jumat (3/5).
Agar bisa berjalan lancar dan sukses, orang nomor satu di DKI Jakarta ini pun meminta, semua lapisan masyarakat mendukung penuh. Dia juga berharap acara balapan mobil Formula E tidak dipolitisasi.
“Ini even balapan bukan even politik, jaddi jangan dipolitisasi. Jadi kami tegaskan kembali, Ini bukan event politik tapi event sport dan penyelenggaranya adalah Pemprov DKI Jakarta kolaborasi dengan Formula E dan IM,” pinta Anies.
“Jadi kami tegaskan kembali, Ini bukan event politik tapi event sport dan penyelenggaranya adalah Pemprov DKI Jakarta kolaborasi dengan Formula E dan IMI,” pungkasnya.
Diketahui, perhelatan Formula E (Jakarta E-Prix) akan digelar di Jakarta International Sirkuit Ancol, Jakarta Utara yang akan digelar besok (4/6). Balapan ini, merupakan seri kesembilan Formula E.