IPOL.ID– Politisi PDIP Gilbert Simanjuntak, meminta Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan diakhir masa jabatannya untuk fokus mengurusi masalah krusial di Jakarta, jangan malah sibuk dengan urusan pilpres 2024.
Dikatakan anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta ini, salah satu masalah krusial yang harus diselesaikan Anies dimasa akhir jabatannya adalah soal kualitas udara Jakarta yang semakin buruk.
Dikatakan Gilbert, sisa jabatan Anies sampai 16 Oktober 2022 nanti. Dia pun menyarankan agar Anies jangan sibuk melakukan pencitraan terkait pencapresannya.
“Dari mulai peresmian Jakarta Internasional Stadium (JIS) hingga Partai NasDem memunculkan namanya sebagai bakal Capres 2024, menjadi catatan kalau Anies condong ke pencapresan,”bebernya
Diungkap Gilbert, sejak 17 Juni udara Jakarta berturut-turut paling berpolusi di dunia. Namun tidak terdengar apa yang akan dilakukan Pemprov DKI untuk menyelamatkan warga DKI.
“Apakah ini bentuk ketidakpedulian karena mau nyapres, ketidakmampuan mengatasi masalah seperti banjir, perumahan DP nol rupiah, pengolahan sampah/ITF, jabatan ASN di Pemprov yang tidak diminati atau faktor lainnya, tidak jelas semuanya,”tandasnya.