” Pertandingan terakhir dari Grup C. Kami sudah mempersiapkan tim, dan semua pemain dalam kondisi yang baik,” kata Widodo dalam konferensi pers.
Saat menghadapi Bhayangkara FC, Persib dipastikan tanpa diperkuat sejumlah pemain utama mereka karena cedera. Salah satunya, Ciro Alves yang harus istirahat setelah mengalami cedera patah tulang bahu ketika melawan Persebaya.
Menanggapi hal itu, Widodo menegaskan bahwa absennya beberapa pemain inti Persib bukan menjadi sebuah keuntungan. Sebab, tim asuhan Robert Rene Albets itu memiliki banyak pemain berkualitas bagus.
“Mungkin sepak bola tidak tergantung 11 pemain kemarin. Persib tentu saja sudah mempersiapkan pemain pengganti. Besok pertandingan tentu akan dimainkan 11 vs 11, jadi (cedera pemain) bukanlah mejadi keuntungtan,” ujar dia.
Menjelang pertandingan melawan Persib, Widodo memberikan motivasi kepada pemain untuk menunjukkan apa arti dari sebuah kompetisi.
“Saya memberikan kepada pemain hakikat dari kompetisi itu apa? tentu mencari kemenangan. Saya tidak banyak memberikan motivasi kepada pemain, silakan mereka menunjukkan apa itu hakikat kompetisi,” kata dia.