IPOL.ID – Kementerian PUPR melakukan rehabilitasi Bangunan Kawasan Pusaka Benteng Pendem yang berada di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Hingga Juli 2022, progres pekerjaan keseluruhan sudah mencapai 90,99 persen. Diharapkan, Januari 2023 rehabilitasi selesai dilakukan.
Berdasarkan arahan Presiden Jokowi (Joko Widodo) pada saat Kunjungan Kerja Februari 2019 lalu, pelaksanaan kegiatan fisik dilakukan oleh Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Jawa Timur, Direktorat Jenderal Cipta Karya, Kementerian PUPR mulai 10 Desember 2020 dan direncanakan selesai pada 28 Januari 2023.
Benteng Van Den Bosch atau Benteng Pendem merupakan benteng yang dibangun pada tahun 1839 oleh Gubernur Van Den Bosch yang berfungsi sebagai pertahanan untuk melumpuhkan transportasi logistik para pejuang.
“Disebut Benteng Pendem karena benteng ini dibuat lebih rendah dari tanah sekitar dan dikelilingi oleh tanah tinggi sehingga terlihat dari luar terpendam,” kata Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Jawa Timur, Muhammad Reva, pada media, di Ngawi, Rabu (27/7).