IPOL.ID – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan Gerakan Nasional Literasi Digital Siberkreasi mengadakan webinar “Remaja Anti-Cyberbullying”. Webinar yang diadakan pekan kemarin itu diikuti oleh kelompok masyarakat dari berbagai komunitas Digital Remaja di DKI Jakarta dan Banten.
Webinar bertujuan mendukung perkembangan usaha di media digital, khususnya di media sosial, peran masyarakat yang cakap akan dunia digital sangat penting, terutama dari komunitas digital remaja. Sehingga mampu mendukung tercapainya target kumulatif sebesar 50 juta orang terliterasi di tahun 2024.
Roadmap Literasi Digital 2021-2024 yang disusun oleh Kominfo, Siberkreasi, & Deloitte pada tahun 2020 memberikan panduan untuk mengatasi persoalan tersebut dengan merumuskan kurikulum literasi digital yang terbagi atas empat area kompetensi: kecakapan digital, budaya digital, etika digital, dan keamanan digital.
Keempat area kompetensi ini menawarkan beragam indikator dan subindikator yang bisa digunakan dalam meningkatkan kompetensi literasi digital masyarakat melalui berbagai macam program yang ditujukan pada berbagai kelompok target sasaran.