Lebih lanjut, Bayu juga menjelaskan bahwa di Sharp Indonesia seluruh karyawan diedukasi untuk bekerja dengan semangat dan sepenuh hati sejak hari pertama. Hal ini mendorong semangat para pegawai, tidak hanya untuk menyelesaikan pekerjaan semata, namun bisa menciptakan mahakarya. Paham ini juga dijalankan dengan baik oleh tim booth Sharp Indonesia, yang baru saja membawa pulang penghargaan ‘Stand Terbaik pada Kategori Swasta Indoor’ di gelaran Jakarta Fair 2022, atau yang dikenal dengan Pekan Raya Jakarta pada 14 Juli 2022.
Gelaran tahunan yang menghadirkan ratusan merek ternama ini turut menjadi kebanggaan Sharp Indonesia, sebab desain booth yang berlokasi di Jakarta International Expo Hall D no.78 ini dinilai efektif dan juga efisien. Selain itu, booth ini juga menggunakan materi-materi yang ramah lingkungan, sehingga mengedukasi konsumen untuk dapat merawat lingkungan meskipun saat berbelanja.
“Meskipun perusahaan kami bergerak di bidang manufaktur elektronik, Sharp Indonesia tidak pernah berhenti untuk terus berinovasi mengkampanyekan hidup sehat dan pelestarian lingkungan,” tutup Pandu.