Irene Dkk Ukir Prestasi Cemerlang di Olimpiade Catur ke-44, Utut Adianto: Ini Merupakan Kado Spesial dan Terindah
Dengan begitu, Citra menjadi wanita ketiga Indonesia yang mampu menyabet gelar paling bergengsi di tahun 2022. Dua wanita Indonesia yang meraih gelar GMW lebih dulu adalah Irene Kharisma Sukandar tahun 2008 dan Medina Warda Aulia tahun 2013.
Sedangkan IM Irene Kharisma Sukandar (2373) yang sehabis Olimpiade di India, tidak langsung pulang ke Indonesia, karena melanjutkan perjalanan ke Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, untuk mengikuti Festival Catur Abu Dhabi ke-28, 17-25 Agustus 2022. Irene memastikan meraih Norma GM keduanya setelah pada babak terakhir memaksa remis GM Leon Luke Mendonca (2571) dari India.
Dengan hasil remis tersebut Irene meraih 5 poin dari 9 babak dan ternyata angka tersebut mencukupi untuk meraih Norma GM karena dari 9 babak Irene tercatat berjumpa 7 GM dengan hasil dua kali menang, dua kali remis dan tiga kali kalah.
Dua kemenangannya didapat dari GM Jobava Baadur (2585, Georgia) dan GM Robert Hovhannisyan (2599, Armenia).
Bagi Irene ini adalah Norma GM keduanya. Norma GM pertama direbutnya saat menjadi Juara Asian Continental di Ho Chiminh City, Vietnam tahun 2012. (bam)