Dalam Oppo Bazaar Fashion Festival ini, Oppo berkolaborasi dengan designer Adrian Gan & Sonderlab, Tangan, serta Lulu Lutfi Labibi. Adrian Gan & Sonderlab sudah terkenal dengan konsep modifikasi Cheongsam yang unik.
Sedangkan Lulu Lutfi Labibi juga memiliki karakter khas dalam tiap rancangannya, di mana dia kerap menjadikan lurik sebagai busana siap pakai dengan teknik drapping yang modern, berdaya pakai tinggi, dan meninggalkan “cerita” dalam setiap tema rancangannya. Brand fashion lain yang turut berkolaborasi dalam Oppo Bazaar Fashion Festival adalah TANGAN yang telah berdiri sejak 2015. Merek memosisikan diri sebagai brand lokal dengan suguhan pakaian siap pakai yang inovatif dan kontemporer.
Oppo Bazaar Fashion Festival diadakan mulai 5-7 Agustus 2022 di Senayan City. Peragaan busana special collaboration with OPPO dapat disaksikan di main stage Oppo Bazaar Fashion Festival pada 7 Agustus 2022 pukul 20.00 WIB. Selain itu, para pengunjung juga dapat mengunjungi booth Oppo dan mencoba beragam fitur menarik dan luar biasa dari Find X5 Pro 5G.