Buku profil ini diharapkan menjadi jembatan antara produk yang dihasilkan oleh Perguruan Tinggi dengan DUDI (Dunia Usaha Dunia Industri) untuk berkolaborasi. Salah satu produk inovasi UAI telah berhasil berkolaborasi dengan mitra, pada tahun 2022, UAI juga mendapatkan Pendanaan Program Matching Fund Kedai Reka dengan judul “Pengembangan Smart Class untuk Mendukung Ekosistem Pembelajaran Digital di Perguruan Tinggi, kolaborasi antara UAI, PT Visi Tiga Media, dan Institut Kesehatan Mitra Bunda.
“Buku Profil UAI dapat diakses melalui link: https://wr4.uai.ac.id/,” pungkasnya. (ahmad)