Ketiga pembalap Honda Racing Indonesia yang pada seri 2 Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) lalu, sukses melakukan sapu bersih 3 kelas kejuaraan nasional balap mobil paling bergengsi di Indonesia, optimistis mengulang kesuksesan serupa di seri 3 pada Minggu (7/8/2022) nanti di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Jawa Barat.
Alvin Bahar yang tetap akan menggunakan Honda Civic Type R untuk berkompetisi di kelas kejurnas paling tertinggi dan terkencang yaitu Indonesia Super Touring Car Race sampai dengan 3600cc atau yang lebih dikenal dengan nama ISTCR 3600 Max.
Alvin pun sangat terkesan dengan Honda Civic Type R nya yang memiliki slogan “Born to Race”, hanya mengandalkan mesin aslinya yang hanya berkapasitas 2.000cc turbo namun mampu bersaing bahkan sampai tampil menjadi juara melawan mobil-mobil 3.600cc dengan modifikasi maksimal.
Sedangkan Avila yang berkompetisi di kelas ITCR 1500 karena kelas tersebut paling banyak diikuti pembalap kategori Seeded A, dengan peraturan modifikasi seminim mungkin, balapan ini sangat menguji skill dan mental para pembalapnya.