IPOL.ID – Sepak bola Indonesia semakin memperlihatkan tajinya, bukan hanya pada level tingkat Asia tapi juga dunia. Berita bahagia dihadirkan tim Persatuan Sepak Bola Amputasi Indonesia (PSAI) -yang biasa disebut Garuda INAF.
Mereka secara membanggakan telah mencetak sejarah baru bagi dunia sepak bola Tanah Air. Untuk pertama kalinya Indonesia lolos ke putaran final Piala Dunia World Amputee Football Federation (WAFF) 2022 mewakili Benua Asia yang akan diselenggarakan di Turki pada Oktober 2022 mendatang.
Sayangnya, keberhasilan anak-anak bangsa yang membawa nama negara ke kancah International ini masih minim dukungan dan sorotan dari berbagai pihak. Sharp Indonesia melalui kampanye #baktianaknegeri yang merupakan salah satu rangkaian acara peringatan hari jadinya yang ke -52 tahun, merilis exclusive merchandise, berkolaborasi dengan The Goods Dept. Brand Retail lokal populer di Indonesia.
Koleksi produk bertema street sportswear ini dijual secara daring dan juga di gerai offline The Goods Dept di Mal Pondok Indah 2, Jakarta Selatan, sejak 25 Maret 2022 lalu.